Oke guys kita lanjut pembahasan tentang atomnya nih. Setelah dipostingan sebelumnya telah membahas tentang identifikasi inti atom, sekarang kita bahas tentang kestabilan inti atom nih gan. Jadi yang bagaimana ya inti atom yang tidak stabil? Jadi langsung saja ke pembahasannya.

 


Kompisisi jumlah proton dan neutron di dalam inti atom sangat mempengaruhi kestabilan inti atom tersebut. Inti atom dikatakan stabil bila komposisi jumlah proton dan neutonnnya sudah “seimbang” serta tingkat energinya sudah berada pada keadaan dasar. Sedangkan inti atom dikatakan tidak stabil bila komposisi jumlah proton dan netronnyatidak seimbang” atau tingkat energinya tidak berada pada keadaan dasar.


 Gambar disamping menunjukkan posisi (coordinate dari jumlah proton dan jumlah neutron) dari nuklida yang stabil. Bila posisi suatu nuklida tidak berada pada posisi sebagaimana kurva kestabilan maka nuklida tersebut tidak stabil. Secara umum, kestabilan inti-inti ringan terjadi bila jumlah protonnya sama dengan jumlah neutronnya, terlihat bahwa posisi nuklida berhumout dengan garis N/Z = 1, sedang kestabilan inti-inti berat terjadi bila jumlah neutron mendekati 1.5 kali jumlah protonnya.




 Gambar disamping disebut sebagai table nuklida, merupakan gambar kurva kestabilan yang lebih rinci. Dari table nuklida tersebut, petak petak yang diarsir gelap menunjukan posisi dari nuklida yang stabil sedang petak petak lainnya adalah nuklida yang tidak stabil. Sebagi contoh Al-27 adalah nuklida yang stabil sedang nuklida Al lainnya seperti Al-24 dan Al-25 ridak stabil. Nuklida nuklida yang tidak stabil disebut sebagai radionuklida.


Isotop yang tidak stabil disebut sebagai radioisotope. Radioisotope dan radionuklida adalah istilah yang sama, yaitu menunjukkan inti inti atom yang tidak stabil. Sedangkan bahan yang terdiri atas radionuklida dengan jumlah cukup banyak disebut bahan radioaktif. Proses perubahan atau transformasi inti atom yang tidak stabul menjadi atom yang stabil tersebut beberapa tingkatan intermediate sebelum menjadi inti atom yang stabil. Peluruhan seperti ini dinamakan peluruhan berantai.

 

Oke guys mungkin segini saja yang bisa Saya sampaikan nih pada postingan kali ini. Semoga apa yang telah disampaikan pada postingan kali ini bisa menjadi referensi bagi Agan dan menjadi pengetahuan baru bagi Agan yang penasaran tentang atom. Oke cukup sekian dan terima kasih.