What’s up guys, Sekarang Saya mau bahas kelanjutan dari yang sebelumnya tenatang radiasi. Sebelumnya saya teah bahas tentang asal mula kenapa bisa ada radiasi. Nah sekarang saya mau ngelanjutin bahas tentang radiasi. Kenapa Saya lanjutin? Karena radiasi cukup unik dan sesuai dengan mata kuliah Saya dulu wkwk.

 

Oke kita lanjut saja ya guys..

 


Radiasi berdasarkan sifatnya dibedakan menjadi dua, yaitu radiasi bermuatan dan radiasi tak bermuatan. Persamaan kedua radiasi tersebut yaitu sama sama merambat melalui medium entah itu udara atau air. Sekarang Saya hanya ingin membahasa sifat radiasi bermuatan dan tak bermuatan secara umum. Jadi mungkin nanti akan Saya bahas lebih lanjut. Oke kita mulai dari radiasi tak bermuatan dulu

 

Contoh dari radiasi tak bermuatan yaitu radiasi elektromagnetik. Secara etimologi, elektromagnetik berasal dari kata elektro dan magnetic. Sehingga radiasi elektromagnetik adalah kombinasi medan listrik dan medan magnet yang yang tak bermuatan yang berosilasi dan merambat melewati ruang dan membawa energi dari satu tempat ke tempat lain. Salah satu bentuk dari radiasi elektromagnetik yaitu cahaya tampak.

 

Nah sekarang kita loncat dulu ke radiasi bermuatan.

 

Sedangkan contoh dari radiasi bermuatan yaitu radiasi partikel. Radiasi partikel merupakan radiasi bermuatan yang merambat melewati ruang dan membawa energi dari satu tempat ke tempat lain. Radiasi partikel memiliki dua macam yaitu radiasi alpha dan radiasi beta.

 

Radiasi bermuatan dan radiasi tak bermuatan ini, memiliki sifat yang unik yaitu merambat melewati medium tapi kita tidak merasakan keberadaannya (kecuali radiasi thermal yang panasnya terasa oleh kulit).


 

Alasan terbesar kenapa radiasi ini tidak terasa oleh tubuh kita, karena radiasi memiliki massa yang sangat kecil bahkan untuk radiasi elektromagnetik tidak memiliki massa ex. Foton. Karena keberadaannya yang sulit kita ketahui, maka kita harus berhati-hati. Hal itu karena radiasi memiliki efek negative jika kita terkena radiasi secara berlebihan.

 

 Efek yang akan terjadi jika kita terkena radiasi secara langsung dan berlebihan dapat membuat kita terkena berbagai penyakit dan yang paling parah adalah terkena kanker. Hal tersebut karena dari hasil pemancaran yang dihasilkan oleh materi radiasi tidak dapat ditolerir oleh beberapa organ tubuh. Organ tubuh kita memiliki ambang batas maksimal untuk mengkonsumsi radiasi. Jika organ tubuh telah melewati ambang batas tersebut, maka kemungkinan terkena efek buruk akan besar.

 

Oleh karena itu, belajar fisika radiasi bagi kita itu sangat perlu guys untuk kebutuhan dan keperluan kita supaya bisa mengantisipasi jika terjadi sesuatu.

 

Nah segini dulu ya guys untuk pembahasan kali ini, semoga bisa menjadi ilmu baru atau menjadi ilmu refreshing yang bisa agan termia manfaatnya. Sekian dan terima kasih.